Lapangan Parkir Dan Jalan Selalu Becek Saat Hujan, RSUD Usulkan Pembangunan Fasilitas Penunjang

Mukomukomangimbau.com – Manajemen Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Mukomuko mengusulkan pembangunan jalan dan lapangan parkir kepada pemerintah daerah pada tahun 2025. Hal ini dilakukan untuk mengatasi kondisi jalan dan area parkir yang kerap dikeluhkan masyarakat, terutama saat musim hujan.

Direktur RSUD Mukomuko, Syafriadi Taher, menyatakan bahwa akses jalan menuju lokasi parkir rumah sakit saat ini masih berupa jalan tanah sepanjang puluhan meter. Kondisi ini sering menjadi becek dan tergenang air saat hujan, sehingga membahayakan pengunjung yang melintas. Selain itu, lapangan parkir rumah sakit juga belum tertata dengan baik karena sebagian besar areanya tidak layak digunakan akibat sering tergenang air.

“Banyak keluhan dari masyarakat terkait jalan yang licin dan becek, serta lapangan parkir yang tidak memadai, terutama saat hujan. Oleh karena itu, kami sudah mengusulkan pembangunan jalan dan lapangan parkir ini ke pemerintah daerah agar bisa segera ditangani,” ungkap Syafriadi.

Ia menambahkan, usulan ini diharapkan dapat masuk dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBDP) tahun 2025. Dengan adanya perbaikan fasilitas, masyarakat yang berkunjung ke RSUD Mukomuko diharapkan dapat merasa lebih nyaman dan tidak terganggu oleh kondisi jalan dan parkir yang buruk.

“Kami sangat berharap usulan ini dapat diakomodir, agar masyarakat tidak lagi mengalami kesulitan saat berkunjung ke RSUD. Kenyamanan pengunjung adalah prioritas kami,” tambahnya.

Langkah ini diambil sebagai upaya meningkatkan pelayanan dan fasilitas RSUD Mukomuko untuk mendukung kebutuhan masyarakat dengan lebih baik. (Bg)

Picture of Mukomuko Mangimbau

Mukomuko Mangimbau

You may also like

error: Content is protected !!